Modus Operandi Gendam Terjadi di Wilayah Patuk, Pelaku Bawa Kabur SPM Vario  - Warta Jogja

Modus Operandi Gendam Terjadi di Wilayah Patuk, Pelaku Bawa Kabur SPM Vario 

766 0

Wartajogja. co.id || Gunungkidul — Kasus penipuan dengan modus gendam terjadi di wilayah Kapanewon Patuk tepatnya di warung Mie Ayam dan Bakso Barokah Padukuhan semilir Rt 18 Rw 09,Kalurahab Terbah, Kapanewon Patuk,Kabupaten Gunungkidul, minggu (17/04/2022). Kejadian tersebut dialami EDI NURCHOLISH ( 34) menjadi korban penipuan dengan modus gendam sehingga SPM honda vario 125 cc AB 2834 PM warna hitam di bawa kabur oleh pelaku.

Kasi Humas Polsek Patuk Aiptu Purwanto menjelaskan sekira pukul 16.00 WIB di Warung Mie Ayam dan Bakso Barokah, motor korban diparkir di depan warung,pada saat itu ada pembeli datang suami istri (Terduga Pelaku) pake motor nmax warna hitam untuk memesan makan mie ayam. Sambil terduga pelaku menepuk pundak kanan korban.

” terduga pelaku berpura-pura memesan mie ayam sambil menepuk pundak kanan korban”,jelasnya.

Kemudian istri (terduga pelaku) berpamitan keluar dengan motor nmax,selesai makan pelaku menyusul pergi meninggalkan warung makan, dengan membawa SPM  Honda Vario milik korban, dengan tidak sadar (lupa) korban memberikan kunci motornya.

” modusnya terduga pelaku meminjam motor korban,dengan tidak sadar korban memberikan kuncinya setelah beberapa menit korban baru sadar, kalau motornya di bawa pelaku “, imbuhnya.

Setelah itu korban berusaha mengejar terduga pelaku menuju arah Barat (arah Patuk ) mengejar sampai mabang prambanan, namun tidak terkejar,di perkirakan kerugian korban senilai Rp 17.000.000 (tujuh belas juta).

Red ( Bowo )



Related Post

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *