KPH Yudhonegoro Hadiri Pertemuan di Kalurahan Ngloro dalam Acara " Jagongan Kalurahan " - Warta Jogja

KPH Yudhonegoro Hadiri Pertemuan di Kalurahan Ngloro dalam Acara ” Jagongan Kalurahan “

504 0

WARTAJOGJA.CO.ID || GUNUNGKIDUL — Kalurahan Ngloro Kapanewon Saptosari sambut pertemuan dalam rangka acara ” Jagongan Kalurahan ” yang bertempat Kalurahan Ngloro malam tadi Jum’at (30/04/21)  sekira pukul 20.00 Wib. acara tersebut dihadiri langsung oleh KPH Yudhonegoro , Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi , Kepala Dinas Sosial D.I.Yogyakarta , Kepala Dinas Kominfo D.I.Yogyakarta,  Sekber Keistimewaan dan DP3AKBPM&D Gunungkidul serta Lurah Ngloro beserta tokoh masyarakat Kalurahan Ngloro. (01/05/21)

KPH Yudhonegoro dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk tanggung jawab dan dalam rangka menjaring aspirasi baik terkait dengan penyelenggaraan pemerintahan maupun situasi yang ada di sosial kemasyarakatan termasuk bagian dari fungsi dalam rangka menjalin silahturrahmi jajaran biro tatanan pemerintahan dengan warga masyarakat.

selanjutnya Arya  dari Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi menyampaikan terkait dengan salah satu program yang bisa diakses oleh Kalurahan dengan mengedepankan prinsip gotog-royong dan pemberdayaan yang sumber dananya dari Danais. Selain itu itu dalam waktu bersamaan pihaknya juga memberikan penghargaan kepada 11 warga masyarakat sebagai peserta Graduasi mandiri dari Program Bantuan Sosial yaitu Pengunduran diri sebagai penerima Program PKH secara sukarela. Pemberian penghargaan tersebit diberikan secara simbolis diberikan Piagam (Sertifikat ) penghargaan dan diterima langsung oleh Heri selaku Lurah Ngloro.

Lurah Ngloro Heri menyambut dengan senang dengan adanya kegiatan ini . Pihaknya juga berharap Pemerintah Kalurahan mampu lebih baik lagi dalam melayani masyarakat serta akan lebih dekat lagi dengan masyarakat. Selain itu Heri juga berpesan kepada warga masyarakat khususnya Kalurahan Ngloro agar tetap mematuhi protokol kesehatan yaitu dengan memakai masker ketika keluar rumah, Cuci tangan dengan sabun, menjaga jarak dan menghindari kerumunan. Dimasa pandemi yang belum tahu kapan usainya, Pihaknya juga menghimbau pada warganya yang berada diperantauan untuk mentaati peraturan Pemerintah agar menunda mudik ke kampung halaman.

 

Red ( Whyoe )


Related Post

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *