Gerakan Relawan Padukuhan Sambirejo, Siaga Pengisian Tabung Oksigen Hingga Pemulasaraan Jenazah Warga - Warta Jogja

Gerakan Relawan Padukuhan Sambirejo, Siaga Pengisian Tabung Oksigen Hingga Pemulasaraan Jenazah Warga

559 0
WartaJogja.co.id || GUNUNGKIDUL — Berbekal kesadaran dan panggilan kemanusiaan saat menghadapi situasi penyebaran pandemi Covid-19 yang kian meluas, Relawan Padukuhan Sambirejo, Kalurahan Semanu, Kapanewon Semanu terbentuk guna melayani warga masyarakat yang membutuhkan bantuan, seperti pengisian tabung oksigen, pelaksanaan pemulasaraan jenazah mulai dari memandikan, mengkafani hingga pemakaman, penyemprotan desintfektan lingkungan, hingga mendistribusikan bantuan permakanan bagi warga masyarakat yang melakukan isolasi mandiri.
Koordinator relawan, Deni Mugiyanto menyampaikan kegiatan ini pada awalnya untuk melayani warga Padukuhan Sambirejo saja, namun seiring berjalannya waktu kemudian membuka diri kepada wilayah lain apabila diperlukan.
” Relawan kami sepakat bahwa jika situasi dan kondisi memungkinkan untuk membantu wilayah lain apabila dibutuhkan, baik pemulasaraan jenazah dari memandikan sampai pemakaman serta pengisian tabung oksigen bisa melalui kami, sebagai catatan kami tidak memungut biaya “, ulas Deni saat ditemui Media WartaJogja.co.id disela kegiatannya, Senin ( 26/07/2021 ).
Foto: Serah terima bantuan APD untuk Relawan Padukuhan Sambirejo dari salah satu donatur
Saat ini relawan Padukuhan Sambirejo juga menyediakan peti jenazah guna mengantisipasi jika ada warga masyarakat yang meninggal dengan kondisi ekonomi yang kurang mampu ataupun meninggal saat malam hari.
” Kami melayani penyediaan peti jenazah, untuk mempermudah saja jika situasinya tidak memungkinkan untuk beli bagi warga yang kurang mampu “, tukasnya.
Disinggung mengenai pengadaan peralalatan dan juga barang kebutuhan, Deni membeberkan bahwa semunya hasil dari swadaya warga Padukuhan secara sukarela serta donatur yang memberikan sumbangan berupa Alat Pelindung Diri ( APD ) dan bantuan permakanan.
Sementara itu Dukuh Sambirejo, Wiyana menyampaikan apresiasi dan rasa bangga terhadap kegiatan relawan padukuhan. Dirinya terus melakukan pendampingan agar para relawan termotivasi untuk melakukan kegiatan kemanusiaan yang tidak mengharap imbalan apapun yang dilakukan oleh pemuda di wilayahnya.
” Kami apresiasi atas gerakan relawan yang terbentuk dari pemuda kami, walaupun minim persiapan namun mampu mengurangi beban masyarakat saat menghadapi wabah pandemi Covid 19 saat ini, tanpa pamrih dan serta berjiwa sosial tinggi mereka ikhlas meskipun dalam keterbatasan “, tukas Wiyana.
Saat ini relawan Padukuhan Sabirejo yang beranggotakan 25 personil siap siaga dalam melaksanakan tugas mendampingi masyarakat berupa edukasi dan monitoring wilayah ketika banyak dari warga yang terpapar Covid 19.
“Disamping kita koordinasi dengan satgas PPKM kalurahan, para relawan ini selalu proaktif dalam monitoring jika ada warga yang terpapar dan segera memerlukan pertolongan darurat “, pungkas Wiyana.
( Yudhi )


Related Post

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *