Dua Truk Adu Banteng Di Kulonprogo, 4 Orang Terluka - Warta Jogja

Dua Truk Adu Banteng Di Kulonprogo, 4 Orang Terluka

39 0

WartaJogja.co.id || KULONPROGO — Terjadi kecelakaan dua truk di Jalan Jetis, Kalurahan Sogan, Wates, Kulonprogo pada Rabu (23/8/2023) sekira pukul 05.30 WIB.

Kanit Gakkum Polres Kulonprogo, Ipda Tanto Kurniawan mengatakan kronologi bermula saat pihaknya menerima laporan jika kedua kendaraan antara lain truk bermuatan telur dengan nomor polisi AG 8850 KJ yang dikemudikan oleh Budi (38) dengan kernet Beni Imron (31) keduanya warga Blitar, Jawa Timur tengah melaju dari arah selatan ke utara di Jalan Jetis.

Sesampainya di lokasi kejadian saat kondisi jalan menikung tiba-tibak truk tersebut oleng dan melaju terlalu ke kanan. Saat bersamaan dari arah berlawanan melintas truk ekspedisi dengan nomor polisi AD 1384 KJ yang dikemudikan oleh Triyadi (43) dengan Umar (51) yang duduk sebelah kiri, akibatnya kecelakaan tidak bisa dihindari oleh kedua pengemudi.

” Diduga laju truk bermuatan telur dari arah selatan masuk terlalu ke kanan sehingga melewati as jalan pada jalanan yang menikung, sehingga berakibat truk menjadi oleng dan pengemudi tidak bisa menguasai laju kendaraan yang dikemudikannya, dari arah berlawanan bersamaan melaju truk ekspedisi, sehingga kecelakaan tidak bisa dihindari “, jelas Tanto.

Akibat dari benturan keras tabrakan ini dua pengemudi truk terjepit bodi kendaraan yang mengalami ringsek bagian depan.

Proses evakuasi pengemudi truk berlangsung dramatis sehingga pihak kepolisian menerjunkan Tim Gabungan dari PMI dan BASARNAS.

” Para korban mengalami luka usai divakuasi kemudian dilarikan ke RSUD Wates “, imbuhnya.

Kecelakaan tersebut saat ini ditangani oleh Satlantas Polres Kulonprogo.

( Redaksi )

 


Related Post

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *